DISCLAIMER

“Berinvestasi di pasar saham akan menyikapi hubungan Anda yang sebenarnya dengan uang. Ini adalah Guru yang keras, dingin, lincah dan kejam dari Karakter manusia. Setiap Ketamakan yang anda tunjukan, dengan cepat akan dikoreksi oleh kerugian dalam pasar. Setiap keraguan dengan cepat akan dihancurkan oleh Hilangnya kesempatan. Setiap kesalahan dalam penilaian akan dengan cepat diperbesar kerugian. Disiplin dan kemampuan memprediksi merupakan kunci permainan ini” (Peter Spann)

Segala tulisan di blog ini bukan menganjurkan untuk membeli/menjual saham Anda, Semua keputusan ada di tangan Anda karena itu berhati-hati'lah karena berinvestasi di Pasar Saham mengandung Resiko Kerugian.

Live Indeks


Live World Indices are Powered by Forexpros - The Leading Financial Portal.

Kamis, 24 Desember 2009

MENGUKUR KINERJA SAHAM UNVR :

Salam Winner,
Diwaktu Bursa sedang liburan ini, saya memperbaiki tentang Ilustrasi Pertumbuhan harga saham UNVR, seperti yang saya posting kemarin, sebagai berikut :

Saham UNVR pertama kali IPO tanggal 1 November 1982 seharrga 3175.
Apabila kita beli 1 lot = 500 lembar = 500 x 3175 = 1.587.500,-

Tanggal 11 Juli 1989 UNVR memberikan Bonus 1(new) : 6(old), artinya setiap pemilik 6 lembar saham lama diberi bonus 1 lembar saham baru.
Maka 500 lembar saham lama tersebut mendapat bonus 500/6 = 83 lembar, sehingga menjadi total 583 lembar.

Tanggal 7 Maret 1993 UNVR memberikan bonus kembali dengan perbandingan 6.688(new) : 100 (old), artinya setiap 100 lembar saham lama mendapat 6,688 lembar saham baru (enam koma enam ratus delapan puluh delapan/sekitar 6% lebih).
Jadi saham 583 lembar mendapat bonus 583 per 100 x 6,688 = 38.99 lembar (kita bulatkan menjadi 39 lbr), sehingga total sahamnya menjadi 622.

Tanggal 6 Nov 2000 UNVR mengadakan stock split 1(old) : 10 (new), maka sahamnya menjadi 6.220 lembar.

Tanggal 15 September 2003 UNVR mengadakan stock split lagi 1(old) : 10(new), maka sahamnya menjadi 62.200 lembar atau setara 124.4 lot (dari semula hanya 1 lot).

Harga saham UNVR saat ini adalah sekitar 11.000, maka apabila kita dihitung besar uangnya adalah 62.200 x 11.000 = 684.200.000,- (enam ratus delapan puluh empat juta dua ratus ribu rupiah).

Artinya adalah dalam kurun waktu 27 tahun, uang kita semula Rp. 1.587.500,- telah menjadi Rp. 684.200.000,- (= 430x lipat =43.000%)
Kalau kita hitung secara sederhana pertumbuhan rata-rata per tahun adalah :
43.000% dibagi 27 tahun = 1.592%. (hampir 16 x lipat per tahun).

Perhitungan diatas adalah perhitungan berdasarkan pertumbuhan laba sahamnya, belum termasuk pembagian deviden yang diberikan UNVR setiap tahunnya. (UNVR rajin memberikan deviden per tahun dan tidak kalah dengan suku bunga bank).

Apabila uang sebesar Rp. 1.587.500,- bila kita belikan MAS, waktu itu sekitar 2000,-, maka dapat diperoleh sebanyak 794 gram MAS MURNI 24 KARAT.
Harga Mas Murni 24Karat saat ini adalah Rp. 375.000/gram, maka 794 gram x 375.000 = Rp. 297.750.000,-


Artinya pertumbuhan saham UNVR adalah lebih dari 2x lipat pertumbuhan harga MAS MURNI 24 karat (Jangan lupa, itu belum termasuk deviden).

Kalau kita belikan mobil uang Rp. 1.587.500,- belum cukup untuk membeli sebuat Colt Misubishi Minibus T-120, waktu itu seharga 2,4 juta.
Sedangkan sekarang dengan mobil yang hampir mirip sejenis itu adalah Suzuki APV hanya sekitar 175 juta rupiah.
Sedngkan bila Mobil Colt Minibus T-120 tahun 1982 (bekas) saat ini dijual hanya laku 8-12 juta rupiah tergantung kondisi mobilnya). he3..

Ini hanyalah sekedar ilustrasi...
Banyak cara untuk Investasi dengan pertumbuhan yang bagus.
Tidak perlu di Saham saja, ternyata pakai MAS juga pertumbuhannya sangat bagus.
Ada lagi Investasi yang lain yaitu Property.
Syarat terpenting untuk investasi di property adalah LOKASI'nya..
Itu sangat penting sekali..
Bahkan walau dalam 1 komplek'pun, ujung kiri dan ujung kanan, bisa saja nilainya berbeda jauh (terutama bila ruko)..

Cara Investasi lain yang sederhana adalah Reksadana atau Asuransi unitlink, dan jangan lupa teliti sebelum membeli, karena ini juga perlu sedikit pembelajaran..

Inilah duit mencari duit..
Inilah bagaimana duit bisa bertumbuh dengan baik..

Semoga berguna...

Selamat Merayakan Hari Natal 25 Desember 2009, bagi yang ikut merayakannya...
Damai di hati... Damai di Bumi... Tuhan Memberkati kita semuanya...