"SELAMAT TAHUN BARU 1 JANUARI 2016"
Para Pembaca yang terhormat,
Tanpa terasa Penulis memulai menulis blog Angguntrader ini sejak tanggal 20 Juni 2009, dan kini kita mengakhiri Tahun 2015.
Berarti Usia Blog Anggun Trader ini sudah berjalan sekitar 5 Tahun 6 bulan, dimana Perjalanan Blog Angguntrader ini saya bekerja sendiri, tanpa dibantu oleh siapapun juga, dan saya bekerja tanpa pamrih, dengan tanpa meminta imbalan apapun dari Pembaca,
Saya bekerja setiap hari ketika Jam bursa setelah tutup sekitar pukul 17 WIB sekitar 30-60 menit untuk meng up date data-data Market, Sektor, Top Value, Net buy dan Net sell serta tabel Entry Saham dan keesokan saya bekerja sekitar 60 menit dari pukul 5 subuh, untuk mengisi tips trading, beberapa chart IHSG dan saham-saham pilihan, serta data macro ekonomi global kiriman dari Ibu Deasy teman saya (Thanks for Ibu Deasy).
Dengan demikian rata-rata pengerjaan 1 hari blog Anggun Trader butuh waktu 1,5 Jam atau sekitar 90 menit, apabila dikalikan selama 5,5 tahun, maka tanpa terasa penulis menulis blog ini selama 5.5 tahun berarti 5.5 tahun, dengan asumsi 1 tahun adalah 52 Minggu, dan 1 Minggu adalah 5 hari = 52 x 5,5 x 5 x 90 menit = 128.700 menit (5.362 jam atau setara 223 hari atau 7,5 bulan non stop)
Blog Anggun Trader ini boleh dikatakan tidak pernah bolong, mungkin dalam perjalanan hampir 6 tahun ini hanya absen tidak lebih dari 10 hari. Ini mungkin karena dedikasi saya pribadi yang berkomitmen untuk tetap eksist dan disiplin terhadap diri sendiri. Apabila saya pergi keluar kota, maka anak saya yang paling kecil (Masih SMP), dia'lah yang meng'up date Amibroker di Computer papahnya. Terima kasih ya Anakku sayang... I Love u my son... Permasalahan yang paling berat adalah kalau saya pulang dari luar kota diatas pukul 24 malam, maka data Ipot sebagian telah hilang, seperti asing net buy/net sell dan data sektoral dan kompas 100.
Blog Anggun Trader ini saya buat dan saya persembahkan kepada Ketiga anak-anakku, agar kelak mereka bisa melihat arsip-arsip ayahnya sewaktu masih aktif trading, bila suatu ketika mereka membaca ini apakah aku masih hidup ataupun sudah tiada, karena warisan yang termahal adalah "ILMU", bukan "HARTA".
Saya mengakui masih banyak kekurangan-kekurangan dalam blog Anggun Trader ini, namun inilah yang bisa saya persembahkan kepada Para Pembaca, dari segi penampilan blog ini saya mungkin blog Anggun Tarder yang paling sederhana, karena pengetahuan Penulis tentang blogger sangat minim, dan sampai detik ini belum ada yang membantu penulis memberikan pengarahan agar blog Anggun Trader tampil lebih bagus lagi. Saya ucapakan terima kasih kepada Sdr. Frans Anthony yang pertama kali menciptakan blog Anggun Trader ini, dengan initial beliau adalah profit taking2000, (Barangkali ada dari Para Pembaca yang bersedia untuk membatu Penulis menggantikan penampilan blog Anggun Trader atau merubah blog ini menjadi situs?)
Walaupun dengan segala kesederhanaan blog anggun Tarder yang semampunya saya kerjakan, saya merasa sangat senang, karena tanpa terasa Ilmu saya bertambah sendiri, dan saya merasa banyak teman di Komunitas Anggun trader ini, walaupun komunitas ini tidak secara sengaja dibentuk, namun terbentuk dengan sendirinya.
Banyak yang meminta saya menulis buku, ataupun membuka seminar, namun kesibukan aku di perusahaan saya sehingga saya belum bisa melakukannya, kalaupun saya sewaktu-waktu mengadakan seminar adalah semangat saya untuk membagi ilmu saya yang dangkal ini, bukan untuk mencari uang, karena misi saya adalah "I am a Trader and Investor, but I am Not a Seller Seminar", dan saya optimis, serta jika Tuhan menghendaki, sampai suatu saat saya bisa menjadi seorang Warren Buffett Indonesia like Mr. Lo Keng Hong.
(Salah satu contohnya saya pernah menyimpan saham KREN selama 11 bulan diharga 400an dan memperoleh profit 500% lebih, saya menyimpan saham KREN adalah murni dari pola pemikiran saya tanpa adanya info sedikitpun dari siapapun juga).
Saya adalah orang yang percaya akan "PROSES", tiada hasil tanpa perjuangan, dan adanya "proses" itulah memberikan "HASIL", proses positif tentunya hasil positif, dan proses negatif hasilnya negatif.
Akhir kata Saya ucapkan "Selamat Tahun Baru 2016", Kemarin adalah Pengalaman, Hari ini adalah Kenyataan dan Esok adalah Harapan". Semoga Hari Esok lebih baik dari hari ini, dan Hari ini lebih baik dari hari Kemarin. Tuhan berkati kita semua.... Amin...