DISCLAIMER

“Berinvestasi di pasar saham akan menyikapi hubungan Anda yang sebenarnya dengan uang. Ini adalah Guru yang keras, dingin, lincah dan kejam dari Karakter manusia. Setiap Ketamakan yang anda tunjukan, dengan cepat akan dikoreksi oleh kerugian dalam pasar. Setiap keraguan dengan cepat akan dihancurkan oleh Hilangnya kesempatan. Setiap kesalahan dalam penilaian akan dengan cepat diperbesar kerugian. Disiplin dan kemampuan memprediksi merupakan kunci permainan ini” (Peter Spann)

Segala tulisan di blog ini bukan menganjurkan untuk membeli/menjual saham Anda, Semua keputusan ada di tangan Anda karena itu berhati-hati'lah karena berinvestasi di Pasar Saham mengandung Resiko Kerugian.

Live Indeks


Live World Indices are Powered by Forexpros - The Leading Financial Portal.

Rabu, 09 Desember 2009

TIMING IS EVERY THING :

Salam Winner,
Banyak trader pemula yang sering mengeluh, kenapa saham yang dibeli kok turun, sedangkan saham yang dijual kok malah naik?
Pertanyaan ini tentunya sering didengar atau dirasakan bukan?
Kebanyakan para trader bermain dengan memantau mata didepan monitor sehingga ayunan gerakan harga sudah sangat dipengaruhi oleh psikologis dari gerakan harga tersebut, sehingga keinginan membeli karena faktor psikologis yang dibuat oleh bandar, bukan memperhatikan chart terlebih dahulu.
Sebagai ilustrasi, misal harga INTP kemarin ketika tembus resist 12.200 dan 12.400, banyak trader yang tidak berani membeli dengan alasan sudah sangat mahal kok berani beli.
Tapi kini ketika INTP berhasil tembus diatas 13000, harga turun kembali dibawah 14.500, trader pemula berebutan beli.
Itulah psikologis pasar yang dibuat oleh market, padahal bagi yang mengerti market, harga kembali lagi ke 14.500, berarti gravestone doji, artinya mesti di'sell.

Oleh karena itu Timing is every thing dalam dunia investasi ini, kapan saatnya masuk dan kapan saatnya keluar, sehingga dengan mengerti enty dan exit poin, maka manajemen uang, manajemen waktu sudah dapat di'manage dengan baik.

Saat ini banyak Tehnical analisys Modern yang menggunakan software Computer sebagai alat untuk melakukan trading, sehingga dengan melakukan screening di Computer, maka saham-saham apa yang layak dibeli dan dijual akan muncul hanya memakan waktu beberapa detik saja.
Bahkan zaman modern ini, software telah digabungkan dengan data yang on line up date, sehingga, saham apa yang bergerak, software tersebut dapat memberikan alarm kepada pemiliknya, buy… buy… buy… he3.

Menurut hemat saya, tidak ada salahnya kalau anda mempunyai system yang terkomputerisasi itu, namun tetap saja keputusan yang tepat adalah hasil analisa anda sendiri dengan memperhitungkan segala resiko dan perlindungan terhadap modal anda. Oleh karena itu anda tetap masih dituntut untuk melejarai ayunan gerak masing-masing saham tersebut.

Dalam beberapa hari ini banyak saham yang berhasil break out, baik break out dari Resist kuatnya, maupun break out dari high price’nya.

Salah satu contoh Saham yang berhasil break out dari resist kuatnya adalah JSMR, yaitu resist kuat diharga 1900, oleh karena itu bila resist kuat berhasil dijebol, maka resist kuat itu sekarang menjadi support kuat.

Tip trading hari ini :
Saya perhatikan Asing masih melakukan net buy secara terus menerus.
IHSG : Volume kecil, baik ketika naik maupun ketika turun, namun bagi saham tertentu volume bisa besar, seperti SMGR hari kemarin.
Namun anomali IHSG sungguh sangat terasa, ketika Dow dan Regioanl merah membara, IHSG hanya turun tipis, sedangkan bila Dow dan Regional naik, IHSG malah hanya naik tipis.
Saya mempunyai pendapat bahwa bandar sedang mengadakan aksi akumulasi terhadap saham BEI ini, sebelum mengadakan aksi Window Dressing dan January Effect pada waktunya nanti.
So let us see..

DOW : DOW di tutup menguat 0.5% ke 10.337
Support kuat di 10220an dan support uptrend line
mampu menahan penurunan dow lebih lanjut
Support 10.224.. 10.157
Resist 10385...10.443

IHSG : IHSG di tutup melemah 0.1% di 2481
Pola pembentukan Roundung top belum pecah
masih ada kemungkinan pembentukan rounding top
Pola ini akan break jika ihsg di tutup di atas 2500 lagi
Resist 2500.. Support di 2462



BUMI :MA-5 sudah dekat MA-20, bila MA-5 golden cross MA-20, maka tugas selanjutnya akan berhadapan dengan MA-50 di 2650. Dengan demikian Support ada di daerah MA-5/MA-20, Resist MA-50. S : 2525-2550, R : 2650.


HEXA :Saham ini ibarat macan yang bangun dari tidur langsung mengamuk, MA-5 mendekati MA-20, akankah golden cross? Hati-hati kenaikan yang terlalu tajam akan mengalami aksi profit taking dalam 1-2 hari kedepan. S : 2850, R : 3050.


SMGR :Berita seputar Rajawali group telah pudar. SMGR break up dari pola ascending triangle'nya.
MA-5 masih dibawah MA-20. tapi close diatas MA-20, S: 7200, R : 7550.


JSMR :13 candle terakhir ini menunjuakn tidak sanggup untuk tembus diatas 1300, namun hari kemarin berhasil closed I 1930, So resist kuat kini menjadi support kuat. S : 1900, R : 1960. This is a good stock and a defensive stock.


KLBF: MA-5 mencoba untuk golden cross MA-20, saat ini resist kuat berada di 1300, bila tembus 1300, maka harga akan rally. S : 1280, R : 1320, Target 1350.


BNBR: Saham ini dalam keadaa bearish berat, beberapa hari yang lalu MA-200 berada diatas cndle, namun hari kemarin cndle berhasil tutup diatas MA-200, Stochastic mencoba untuk golden cross, MA-50>MA-20>MA-5, S ; 93, R-1 : 96, R-2 : 99.

DOID : Saham ini sejak mencapai puncaknya yang teringgi di harga 2175 mengalami tekanan jual terus menerus, sehingga masuk dlam katagori bearish, oleh karena ini tradingnya harus menggunakan bearish strategy, hal ini bisa digunakan sejak candlenya reversal 1-2 hari kemarin, tetapi apakah DOID ini masih bisa melanjutkan, tetap kita bermain disiplin saja dengan S : 1400, R-1 : 1510, R-2 : 1560.

Berikut daftar Support dan Resisten :