DISCLAIMER

“Berinvestasi di pasar saham akan menyikapi hubungan Anda yang sebenarnya dengan uang. Ini adalah Guru yang keras, dingin, lincah dan kejam dari Karakter manusia. Setiap Ketamakan yang anda tunjukan, dengan cepat akan dikoreksi oleh kerugian dalam pasar. Setiap keraguan dengan cepat akan dihancurkan oleh Hilangnya kesempatan. Setiap kesalahan dalam penilaian akan dengan cepat diperbesar kerugian. Disiplin dan kemampuan memprediksi merupakan kunci permainan ini” (Peter Spann)

Segala tulisan di blog ini bukan menganjurkan untuk membeli/menjual saham Anda, Semua keputusan ada di tangan Anda karena itu berhati-hati'lah karena berinvestasi di Pasar Saham mengandung Resiko Kerugian.

Live Indeks


Live World Indices are Powered by Forexpros - The Leading Financial Portal.

Selasa, 23 Februari 2010

TRADING STRATEGY IN BULLISH, CONSOLIDATION AND BEARISH :

Salam Winner,
Untuk memenuhi permintaan dari face book, tentang cara trading in bullish, in consolidation dan trading in bearish, maka saya mencoba untuk memberikan ulasan dengan gambar.
Teory yang paling mendasar dalam menganalisa market adalah dow theory dimana kita harus mengetahui dahulu harga suatu saham, apakah dalam kondisi bullish, bearish ataukan konsolidasi?
Untuk mengetahui'nya, adalah kita menarik garis support dan garis resistent seperti yang ada pada gambar masing-masing.
Tentang Dow Theory pernah saya bahas dalam blog ini beberapa bulan yang lalu.

TRADING IN BULLISH :
1. Boleh pakai MA5, sepanjang harga diatas MA5 hold,
bila harga dibawah MA5 lakukan penjualan.
2. Bikin juga garis supportnya, sepanjang garis support tidak ditembus, maka hold, sedangkan bila ditembus lakukan penjualan.
3. Untuk trader yang mainnya lebih jangka panjang, boleh gunakan MA20 sebagai patokannya.
4. Untuk beli kembali, kalau harganya tembus garis resistnya.
Cara menarik garis support adalah menarik garis dari candle low ke candle low diatasnya, dengan syarat tidak boleh memotong candle ditengahnya.
Sedangkan cara menarik garis resist adalah menghubungkan candle high ke candle high lainnya, dengan syarat tidak boleh memotong candle yang berada ditengah garis tsb.
Prakteknya dibutuhkan kejelian dan non emotional trading.

TRADING IN CONSOLIDATION :
Konsolidasi biasanya garis support dan resistennya lurus.
Lakukan buy pada daerah garis support.
Lakukan sell pada daerah titik resist.
Hati-hati bila garis support tembus, makaakan membentuk garis support yang baru.
Contoh saham BUMI ini : daerah support sekitar 2100, sedangkan resist kuat sekitar 3000.
Secara teori sepertinya mudah, dalam prakteknya tentunya butuh latihan.

TRADING IN BEARISH :
Pada Prinsipnya sama dengan trading in bullish.
Bedanya Trading in bearish, masa kenaikan lebih pendek daripada masa kenaikannya.
Beli saat garis harga mantul di garis support.
Jual pada saat harga tidak tembus garis resist.
MA5 dan MA20 kurang begitu bisa dibikin patokan.
Lebih banyak dengan cara menggunakan candle yang berbentuk hammer.
(seperti palu).
Prakteknya tentu saja tidak terlalu mudah, diperlukan latihan dan waktu.

Dalam Tehnikal Analis yang modern saat ini banyak sekali indicator sebagai alat bantu juga, antara lain meliputi MACD, Relatif Strenght Index (RSI), Stochastic, Bolinger Band, Wiliam %R, Money in Flow, Fibonnaci Retracement, dll.
Saat ini ada ratusan indicator, dimana maisng-masing perlu mengerti cara penggunaannya, dan masing-masing mempunyai kelebihan dan kelemahan.
Saat ini tersedia adalah puluhan buku tentang Tehnikal Analis dalm bahasa Indonesia, berbeda dengan sebelum tahun 2000, buku TA sangat langka sekali, kecuali buku import.

Garis support dan resistent ini diciptakan sehubungan dengan keluarnya Dow Teory pada awal tahun 1900an, sehingga umurnya hampir 1 abad.
Dengan rajin dan sering menarik garis support dan resistent, maka hampir dipastikan bahwa trading anda tidak akan terlalu meleset jauh dari perkiraan.

Tentu saja uraian saya sangat singkat, namun mudah-mudahan cukup membantu buat para pembaca blog ini, khususnya yang bertanya melalui face book.

IHSG ditutup pada level 2583.651 atau naim 19.388 poin (+0.75%), Value transaksi 3.643 Trilyun, dan Asing membukukan Net Sell sebesar 92 Milyard.
Kenaikan hampir pada seluruh saham Blue chips antara lain : BUMI, ADRO, PGAS, BMRI, ASII, UNTR, ITMG, SMCB, INDF, LSIP, SMGR, ANTM, AALI, PTBA, UNVR, MEDC, KLBF, BBNI ditambah saham Bimantara Group yang bergerak luar biasa.
Saham big cap yang turun adalah BBCA, BDMN, BBRI, INDY.

Saham Bimantara Group meliputi BHIT, BMTR, MNCN, IATA bermain dengan sangat spectakuler, sehingga beberapa saham kecil banyak yang ikut berpesta pora.
Timbul Pertanyaan : Apakah ini tanda-tanda alam akan segera muncul kebangkitan saham-saham B-7 ? Dengan mengingat harga saham seperti DEWA, ENRG, UNSP bener-bener sudah termasuk harga obral.
Tetapi Mohon jangan masuk dulu saham B-7, sebelum ada tanda-tanda break out dengan volume, dan tentunya B-7 harus dimulai oleh saham BUMI.
Kita lihat saja ketika bandar akan menaikan harga, kenaikan 100% itu cukup 4 hari, contohnya saham BHIT.

Penutupan tadi subuh :
Dow 10,282.41 -100.97 -0.97%
Nasdaq 2,213.44 -28.59 -1.28%

Belajar TA adalah belajar untuk membaca peluang, bukan sesuatu yang 100% pasti, sehingga sering kali aku ditanya orang kenapa kok MACD golden cross tapi bisa turun?
Tiada yang pasti dalam TA ini, yang pasti adalah setelah market dibuka dan setelah market ditutup.
Oleh karena itu persiapkanlah trading plan anda, dengan 2 cara :
1. Trading plan ketika market dibuka bullish.
2. Trading plan ketika market dibuka bearish.

IHSG : IHSG di tutup menguat 0.76% di 2583
ihsg masih berada dalaam uptrend channelnya..
indikator2 masih menunjukkan bullish.
Mampukah IHSG menembus level 2600 kembali ?
Support di 2564.. 2548
Resist 2596.. 2619

BUMI : BUMI di tutup menguat 1,09% di 2325
Support baru mulai terbentuk di 2250..
Mampukah support tersebut menahan penurunan bumi berikutnya ?
Downtrend line resistance belum tembus..
Support 2250.. 2150
Resist 2375.. 2450


UNTR :
UNTR support kuat di 16.900, sebagai batasan break out dari ascending triangle.
target menurut pola ascending triangle adalah 17.400, Target fibo 61.8% adalah 17.350.
Bila harga lewat 17.400, berpeluang menuju 18.850 kembali.
S : 16.900, R : 17.300-17.400

BMRI :
Slow but sure.
akhirnya berhasil juga menutup gap di 4525-4600.
MA5 Golden Cross MA-20.
S : 4525, R : 4700

BBCA :
Saham ini terbukti ampuh untuk menahan turunnya ini.
Harga ditutup berbentuk doji.
S : 4875, R : 5050

BMTR : BMTR di tutup menguat 25% di 325
Perhatikan pola sebelumnya.. setelah menguat tinggi..BMTR cenderung koreksi
Apakah pola ini akan terulang lagi ?
Pasang trailing stop bagi yg sudah pegang barang..
Support 305..285
Resist 340.. 355

KIJA :
Bila tembus diatas 106, KIJA berpeluang menuju 117 kembali.
Stochastic Golden Cross, MACD histogram menaik, Wiliam %R menaik.
S : 103, R : 112

Berikut tabel support dan resisten :