DISCLAIMER

“Berinvestasi di pasar saham akan menyikapi hubungan Anda yang sebenarnya dengan uang. Ini adalah Guru yang keras, dingin, lincah dan kejam dari Karakter manusia. Setiap Ketamakan yang anda tunjukan, dengan cepat akan dikoreksi oleh kerugian dalam pasar. Setiap keraguan dengan cepat akan dihancurkan oleh Hilangnya kesempatan. Setiap kesalahan dalam penilaian akan dengan cepat diperbesar kerugian. Disiplin dan kemampuan memprediksi merupakan kunci permainan ini” (Peter Spann)

Segala tulisan di blog ini bukan menganjurkan untuk membeli/menjual saham Anda, Semua keputusan ada di tangan Anda karena itu berhati-hati'lah karena berinvestasi di Pasar Saham mengandung Resiko Kerugian.

Live Indeks


Live World Indices are Powered by Forexpros - The Leading Financial Portal.

Selasa, 14 September 2010

IHSG break all time new high 3230 (Tembus diatas 3200) :

Salam winner,
Sehubungan dengan masih banyak teman-teman yang bertanya tentang Saham-saham apa saja yang masuk dalam sector apa, maka hari ini saya kirimkan ke Milis Angguntraders@yahoogroups.com, nama-nama saham, sector dan sub sectornya.
Data ini saya ambil dan koran/harian KONTAN/INVESTOR DAILY.

Namun mohon maklum, karena dibuatnya sudah lama sekitar 3 tahun yang lalu,
maka saham-saham yang listing after Oktober 2007 belum dimasukan.

Semoga berguna...

Bagi yang belum gabung, silahkan joint di :
http://finance.groups.yahoo.com/group/angguntraders/

IHSG ditutup pada level 3230.888, Naik 13.740 points (+0.43%), dengan value 3.6 Trilyun dimana Asing Net Buy sebesar 439.9 Milyard.
Saham-saham top value yang naik :
ADRO, ASII, BUMI, INDF, UNTR, BDMN, BMRI, BTEL, BHIT, GJTL, BMTR, BBNI, MNCN, JPFA, TKIM, LSIP, AALI, MYOR, IDKM, BRPT, BWPT, ASRI, AKRA.
Saham-saham top value yang turun :
ITMG, GGRM, SCMA, SMGR, INTP, MAPI, BJBR, PTPP, INDY, BRAU, BBTN, UNVR, PWON, DILD, SMCB, JSMR, BBKP.

Saham-saham yang Asing net buy:
BMTR, ASRI, ADRO, BUMI, BDMN, ELTY, ANTM, BMRI, IDKM, KLBF, ADHI, MAPI, SMSM, BJBR, TINS, UNTR, BBRI, GJTL, ISAT, PTPP, INCO, PTBA, ASII, LSIP, MYOR, BSDE, TKIM, MASA.
Saham-saham yang Asing net sell:
BRAU, BHIT, BWPT, TLKM, BTEL, BLTA, LPKR, PGAS, SMGR, DILD, BBTN, RALS, WIKA, BBNI, BRPT, INTP, JSMR.

Dow : 10,526.49 -17.64 -0.17%
Nasdaq : 2,289.77 +4.06 +0.18%
Nikel : 23150 bid, 23250 offer, naik +350
Timah : 22455 bid, 22555 offer, naik +205
CPO : RM2643 ▼33 ▼-1.23% US $850

Sektor yang naik/turun :


Tabel Entry, stop dan Target Price (Disclaimer ON) :




Tip trading buat hari Rabu, 15 September 2010 :
1. IHSG kembali membuat sejarah baru dengan mencetak level tertinggi baru yaitu pada level 3230, sehingga bagi pada trader kemarin masih mendapat THR menjelang lebaran.
2. Kenaikan IHSG tsb saya anggap didukung oleh kenaikan bursa berbagai belahan dunia, yang dipimpin oleh Dow tentunya, kecuali Nikei yang masih ketinggalan jauh.
3. Harga minyak sekitar 76-77 USD, harga komoditi lainnya masih lumayan bagus, baik nikel, timah, maupun CPO.
4. Selasa minggu lalu, banyak saham yang kembali break all time new high, diantaranya adalah ASII, INDF, JPFA, dan kemungkin besar BMRI akan segera break all time new high juga.
5. Setelah kita libur sekitar 1 minggu, tentunya kita lebih bijak untuk melihat pre opening dulu, dan jangan tergesa-gesa untuk membeli, ataupun menjual, namun sampai hari ini belum ada tanda-tanda market yang kurang bersahabat.


ASII :
Ada gap di 52.450-52800.
Full body candle out off bolinger band.
jauh dari MA5, sehingga rawan terhadap profit taking.
MA20cross up MA50, sehinga close>MA5>MA20>MA50>MA200 --> Perfect bullih kembali.
Bila melanjutkan kenaikan, masih berpeluang menuju 54.500 dan 55.300.
S : 52.800... 52.000, R : 54.600... 55.300.

BMRI :
Bila melanjutkan kenaikan, maka welcome to 6500.
Close jauh diatas MA5, sehingga rawan profit taking.
MA5 golden cross MA20 dan MA50.
S : 6150... 6100, R : 6450... 6500

BBRI :
Bila tembus 9600, maka berpeluang menuju 9850 kembali.
BMRI mendekati break all time new high, maka BBRI berpeluang juga untuk menyusul.
MA5 golden cross MA20 sekaligus MA50.
S : 9500... 9450, Pivot 9600, R : 9700... 9850.

UNTR :
Seperti saya posting bbrp hr yang lalu, UNTR bila tembus 19.000,
maka akan menuju 19.600 dan menjadi kenyataan.
MA5 golden cross MA20, kemudian golden cross MA50.
S : 19.300... 19.000, R : 19.900... 20.300

ITMG :
Ada gap di 38600-39100.
membentuk ascending triangle.
tembus 38600, maka berpeluang besar untuk segera menutup gap.
Stochastic golden cross.
Syarat Ascending triangle tidak boleh turun dari 37.850.
S : 38.000... 37.850, R : 38.600... 39.000... 39.300

Berikut tabel support dan resistent :