DISCLAIMER

“Berinvestasi di pasar saham akan menyikapi hubungan Anda yang sebenarnya dengan uang. Ini adalah Guru yang keras, dingin, lincah dan kejam dari Karakter manusia. Setiap Ketamakan yang anda tunjukan, dengan cepat akan dikoreksi oleh kerugian dalam pasar. Setiap keraguan dengan cepat akan dihancurkan oleh Hilangnya kesempatan. Setiap kesalahan dalam penilaian akan dengan cepat diperbesar kerugian. Disiplin dan kemampuan memprediksi merupakan kunci permainan ini” (Peter Spann)

Segala tulisan di blog ini bukan menganjurkan untuk membeli/menjual saham Anda, Semua keputusan ada di tangan Anda karena itu berhati-hati'lah karena berinvestasi di Pasar Saham mengandung Resiko Kerugian.

Live Indeks


Live World Indices are Powered by Forexpros - The Leading Financial Portal.

Selasa, 17 Agustus 2010

Jangan Pernah Kita Membenci Suatu Saham sekalipun Saham BUMI :

Salam winner,
"Kesulitannya terletak bukan pada ide-ide baru, tetapi dalam melepaskan diri dari ide-ide lama" (John Maynard Keynes).

Hari Jumat Kemarin saham BUMI turun tembus support kuat di level 1570 dan tutup di 1490, sehingga banyak orang yang kecewa dan marah-marah pada saham yang pernah berpredikat Sejuta Umat ini.
Bila Saham down trend maka sebagai Trader sebaiknya bersikap hati-hati, terlebih-lebih bila down trendnya sudah cukup lama juga, BUMI sejak turun dari 3000 dan tidak pernah kembali lagi ke level tersebut.
Banyak berita negatif membuat saham ini belum ada bandar yang bersedia untuk mengangkat harga saham ini, terlebih-lebih sejak ada pengungkapan dari Gayus bahwa dia telah menerima imbalan dari KPC.

Sebagai Trader boleh marah, boleh kesal, boleh menjual sahamnya sehingga menciptakan kerugian ketika trendnya sudah turun atau tidak bagus, namun jangan pernah membenci suatu saham.
Karena bila kita membenci saham itu, faktor psikologis yang akan membunuh kita.
yaitu ketika saham itu Rebound kencang, kita sudah membenci dan tidak mau masuk kembali terhadap saham itu, sehingga kita akan kehilangan rejeki yang sangat besar.
Ketika saham itu naik, nanti kita hanya melihat dan menggerutu, biarlah Saham ini naik, ntar juga turun lagi dan menipu gue, padahal saham itu makin naik dan makin meninggalkan kita.
Ingat BUMI pernah dari 380 ke harga 3000, dan banyak orang menjadi kaya mendadak juga.
Ingat setiap Peluang besar didalamnya selalu ada ancaman besar, dan di setiap Ancaman besar selalu ada peluang besar.

Saat ini mari kita lihat saham PTBA, ketika keluar Laporan Keuangan turun 43%, semua asing menjual saham ini.
Sekarang PTBA mulai di koleksi perlahan-lahan oleh Asing, dan Chartnya mulai cakep juga untuk dilirik.
Ibarat seorang gadis yang lama ditinggalkan, kini ketemu lagi ternyata bisa saja terlihat mendadak cantik dan membuat orang tergila-gila kembali. he3..

IHSG ditutup pada level 3052.599, turun 0.411 points (0.01%), dengan value transaksi sebesar 8.1 Trilyun, dimana Asing Net buy sebesar 84.2 Milyard, hari Senin ini ada cross saham BNGA sebesar 5,4 Trilyun, sehingga transaksi di market regular hanya sebesar 2.7 Trilyun.
Saham-saham top value yang naik adalah :
BBNI, TLKM, LPKR, GJTL, INCO, INKP, BMRI, UNTR, BLTA, LSIP, ANTM.
Saham-saham top value yang turun adalah :
BUMI, BBRI, INCO, BJBR, ADRO, DOID, INTP, BBCA, TINS, SMSM, AALI, PTPP.

Saham-saham yang mencetak kenaikan besar :
MDLN, BTPN, IMAS, MAPI, GJTL, PNBN, INKP, TMPI, BBNI, MLPL.
Saham-saham yang mencetak penurunan besar :
UNSP, TRUB, DOID, BUMI, BIPI, BJBR, BWPT.

Saham-saham yang Asing Net buy :
BNGA, BBNI, LPKR, GJTL, INCO, BBTN, BWPT, PGAS, ROTI, ELTY, INKP, JSMR, BSDE, SOBI, LSIP, MIRA, RALS, PTBA.
Saham-saham yang Asing Net Sell :
BLTA, SMSM, BJBR, BUMI, DOID, BBRI, ADRO, KIJA, INDF, ENRG, TLKM, TINS, SMGR, GZCO, ANTM, RALS, AALI, BMRI, BISI.

Dow : tgl 16-08-2010 :10,302.01 turun -1.14 (-0.01%)
Dow : tgl 17-08-2010 : 10,405.85 naik +103.84 (+1.01%)
Nasdaq :tgl 16-08-2010 : 2,181.87 naik +8.39 (+0.39%)
Nasdaq :tgl 17-08-2010 : 2,209.44 naik +27.57 (+1.26%)
Nikel :22025(bid)/ 22125(offer) naik +525 USD
Timah :21085(bid)/ 21285(offer) naik +85 USD.
CPO : RM2646 ▼32 ▼-1.19% US $837


Berikut tabel setoral yang naik/turun :

Berikut tabel entry, Stop Loss, dan Target Price Disclaimer ON) :
(Tabel ini yang dimuat hanya saham-saham yang mempunyai potensi kenaikan, sedangkan yang tidak dimuat, lebih bersifat netral atau down trend).


TIP-TIP TRADING SECARA UMUM DAN SEDERHANA :
1. Saya tiap hari memuat saham-saham top value yang naik dan saham-saham top value yang turun, ini untuk memudahkan kita memilih saham-saham, dikarenakan karena pada saham-saham yang top value (Transaksi yang besar) biasanya bandar mempunyai tujuan tertentu, dan biasanya ketika kenaikan tidak hanya 1 hari saja, contohnya saham BBNI, value terbesar dan naik sudah hari ke-2 sejak di suspend.

2. Demikian juga hari ini saya memuat saham-saham yang mencetak kenaikan yang tertinggi, dan diimbangi oleh value diatas 1 milyard. Ini juga sama bila naik baru 1 hari, maka berpotensi untuk melanjutkan kenaikan beberapa hari lagi.

3. Sedangkan untuk saham yang turun secara top value dan/atau secara penurunan terbesar, ini juga penting diperhatikan, karena bilamana Pembaca memiliki saham-saham tersebut, contohnya saham-saham B-7, hari ini banyak masuk ke katagori saham yang turun dengan penurunan besar, so hati-hati bila masuk dalam list tersebut.

4. Demikian juga saya memasukan saham-saham yang asing net buy dan asing net sell, ini juga mempunyai makna penting, hanya memang permasalahan "asing" or "aseng" yang membeli bisa menjadi suatu wacana yang sering diperdebatkan, apakah asing asli yang membeli atau aseng ?

5. Namun bagi saya tetap saja yang namanya informasi bermanfaat, ini hanya salah satu indicator juga, dan jangan dianggap "MUTLAK".
Misal Asing Net buy saham ACBD, mohon jangan ditelan mentah-mentah tentunya untuk membeli saham tersebut.
Saya memberikan ilustrasi sbb :
Apabila kita sakit kepala, ini adalah suatu indikator bahwa tubuh kita sedang tidak baik, yaitu memberikan indikator Kepala sakit, sedangkan penyebabnya tentu saja harus dibantu oleh alat lainnya, sehingga sakit kepala tersebut, bisa disebabkan oleh darah tinggi, flu/batuk, masuk angin, migrain, mabok perjalanan, perut lapar dlsb, sehingga cara pengobatannya tentu saja tidak sama.

6. Demikian juga banyak yang bertanya kepada saya, kenapa kok MA5 golden cross MA20 harga bisa turun? kenapa harga diatas MA5 kok harga masih bisa turun?
Saya jawab bahwa alat TA (Tehnikal Analis) adalah data statistis yang dibuat dan di olah sehingga disimpulkan berdasarkan kriteria-kriteria tertentu dari pengalaman masa lalu.
Namun seiring dengan kemajuan waktu dan zaman segalanya bisa saja berubah, seperti misalnya Bioskop lama-lama habis terpukul oleh VCD, dan sekarang VCD habis oleh DVD, dlsb.
Setiap saham mempunyai karakteristic yang berbeda, ada saham yang selalu penurunan ditahan oleh MA14, MA20, MA40, MA44, MA50, MA60, MA100, dan lain sebagainya, sehingga Trading by TA lebih cocok untuk orang-orang yang lebih punyai kemampuan mengotak-ngatik data, dlsb.

7. Buat yang kurang menguasai chart atau tidak senang dengan hal yang berbelit-belit, cukup buy and hold bila sahamnya naik terus dan tidak turun, pasang trailing stop, selesai.
Contoh misal kita membeli saham GJTL, di harga 1000, kemudian saham tersebut naik menjadi 1050, 1100, 1150, 1200, 1250, 1300, 1350, 1400, 1450, 1500, kenapa harus dijual ?
Kita tinggal pasang trailing stop saja, misa ketika harga naik di 1100, kita pasang trailing stop di 1050, harga naik di 1150, trailing stop di 1100, dst.
Namun bila harga trailing stop kita kena, ma arelakan saja saham kita terjual dan kita harus disiplin tentunya).
Bila keuntungan kita makin besar, pasang trailing stopnya dengan menggunakan support 3, biar let the profit run bisa maksimal.

8. Memang untuk saham-saham yang harganya diatas MA20 lebih berpotensi rebound dibandingkan dengan harga yang dibawah MA20, apalagi yang berada dibawah MA200 (Mohon dilihat saham-saham B-7 ada dibawah MA berapa?).

9. Buat yang main saham yang berbasic komodity, yaitu sector perkebunan dan Mining, rajin-rajin'lah memantau harga komoditynya, yaitu harga CPO, Nikel, Timah, sehingga untuk itulah maka saya setiap hari menulis harga-harga komodity tersebut, sehingga bila ada yang bertanya kenapa Harga INCO turun, maka hampir dipastikan 50% jawabannya karena harga Nikel turun.

10. Cepat-cepat jual saham Anda, bila terjadi :
a. Penjualan besar-besaran oleh Asing, apalagi bila beberapa sekuritas dan volume yang besar.
b. Bila dalam satu hari turunnya cukup dalam, maka biasanya diikuti oleh hari ke-2, maka buat palnning yang jelas, di level kerugian berapa % Anda akan melakukan Cut Loss? Misal 5 %, ataukan 7%, jangan menunggu diatas 10%.

11. Kita tidak bisa memprediksi Market secara pasti, namun kita harus bisa mengantisipasinya, oleh karena itu maka selalu buat TRADING PLAN dari 2 sudut, yaitu apa planing kita bila harga sahamnya naik? dan apa planning kita bila harga sahamnya turun ?

12. Pertanyaan lain yang sering muncul adalah : apakah kita boleh Averg Down ? dan di level berapa kita beli lagi untuk averg down ?
Secara Tehnikal Analis tidak boleh, karena Trader hanya bermain cepat dalam waktu beberapa hari atau beberapa minggu saja.
Tetapi buat yang bermain secara Investor (tahunan), tentu saja boleh saja setelah sang Investor mengetahui sebab-sebab saham tersebut turun dan memastikan bahwa perusahaannya tersebut mulai bagus kembali kinerja'nya.

Dengan tip umum yang sederhana ini, mudah-mudahan para Pembaca bisa terhindari dari kerugian yang besar, karena setiap trader ataupun investor saya yakin ada saja mengalami kerugian, namun jangan sampai rugi besar apalagi menghabiskan modal.

Tip Trading buat tanggal 18 Agustus 2010 :
1. IHSG pada tanggal 17 Agustus 2010 libur dikarenakan hari Kemerdekaan R.I. oleh karena itu saya mengucapkan Dirgahayu Republik Indonesia yang Ke- 65. Semoga Negeri ini semakin Dewasa dan semakin Maju untuk mewujudkan Cita-citanya membangun Negara yang adil dan makmur serta mensejahterakan seluruh Rakyat Indonesia. Amien.
2. DOW tadi subuh ditutup naik diatas 1%, demikian juga Negara Eropa rata-rata naik diatas 1%, sehingga bagi mereka yang memegang barang, tentu saja hari ini bisa senyum-senyum, atau paling tidak ngak usah khawatir akan sahamnya.
3. Harga Nikel kembali naik diatas 500 USD (+2,5%), sehingga tutup dilevel 22.000an USD, bila dihitung sejak kenaikan berpatokan pada 20.000 USD, berarti Nikel sudah naik diatas 10% dari 20.000 USD.
4. Demikian Juga harga Timah saat ini sekitar 21.000an USD. mendekati harga Nikel, So untuk saham-saham Trio Macan seperti INCO, ANTM dan TINS boleh diperhatikan, but I prefer INCO and TINS.
5. Harga minyak dunia masih bertengger di sekitar 75 USD, namun bila kita lihat berdasarkan TA, mulai nampak pada level supportnya dan mencoba mulai rebound.
6. Senin kemarin saham-saham perbankan kena tekanan jual, kecuali saham BBNI, BTPN, dan PNBN.
7. Seperti biasa, bila saham banking kena tekan, maka saham mining berpeluang untuk naik, namun saham property turut tertekan pula.
8. Hari Esok tanggal 19 Agustus 2010 akan listing saham BREAU COAl ENERGY dengan CODE BRAU, semoga hari ini ada tarikan di sektor Mining.

Have a nice and safety trading...

Berikut chart Nikel :

Berikut chart OIL :

ASII :
Candle berusaha masuk kembali dalam garis up trend hitam.
Stochastic golden cross dari area over sold.
Close berhasil diatas MA5 dan MA50, namun masih dibawah MA20.
S : 47.900... 47.700, R : 48.800... 49.500.

UNTR :
Stochastic nampak akan golden cross.
Close tepat pada MA5 dan MA50, namun dibawah MA20.
Sangat bagus bila berhasil naik diatas 19.500 berpeluang ke 20.000.
S : 19.000... 18.800, R : 19.500... 19.700.

PTBA :
Laporan keu turun 43%, namun saat ini asing mulai masuk kembali.
artinya investor sudah menghitung valuasi saham ini seharusnya sudah terefleksi
pada harganya .
Jangan pernah membenci suatu saham, even terhadap saham BUMI,
suatu saat ketika rebound, faktor psikologis yang membunuh kita.
MA5 mulai rebound mendekati MA20.
Stochastic Golden cross dari bawah area jenuh jual.
Bila tembus 16500, berpeluang target menuju 17500 kembali.
Ada gap di atas 18700-18900.
S : 16.250. Pivot 16.500, R : 16.750.

CPIN :
Saham ini termasuk saham unik.
Setiap MA5 mendekati MA20, selalu rebound.
saat ini MA 5 mulai belok untuk menjauhi MA20.
Stochastic golden cross.
Bila bandar sudah jenuh dengan GJTL, maka CPIN berpeluang besar sebagai gantinya.
S : 4850... 4775, R : 5050... 5200.

PNBN ;
Saham ini type saham unik.
Kalau Index turun, PNBN biasanya ditutup naik.
Stochastic Golden cross.
tembus 1220 akan menuju ke 1270.
buy on support 1150 or if break 1220.
S : 1150.. R : 1220... 1270.

GJTL :
Bagi yang masih pegang saham ini, trailing stop berada di level 1520-1500.
Tembus harga 1600, maka berpeluang menuju 1660.
Stochastic masih golden cross diarea jenuh beli.
MACD semakin up trend.
S : 1520... 1500, Pivot 1600, R : 1660.

MYOR :
Saham ini sejenis UNVR.
Beberapa saat kemarin turun akibat kena dampak dari INDF.
bagi yang ragu2 pegang INDF, boleh memilih MYOR sebagai alternatif.
tidak makan mie, gantinya makan kue Mayora. he3.
Close berhasil diatas MA5 dan MA20.
Arah MA5 sudah menuju keatas, siap-siap cross up MA20 kembali.
Stochastic golden cross dari bawah area jenuh jual.
MACD Histogram makin menaik.
Saham-saham seperti ini bila rebound, ibarat panah melesat.
Lihat saham BTPN, dari 9000 menuju 12000 cuma dalam waktu 2 hari.
Saham AUTO juga rally dari harga 7000an sampai saat ini ke 17.000an.
S : 7650... 7500, R : 8000...8150.

HEXA :
Saham ini juga masuk dalam katagory saham murah.
Saham yang beredar sedikit, sehingga kalau rally, cepet melesat juga.
Level terendah saat ini berada di 5000, saat ini berpeluang besar menuu evel 5500 kembali.
Stochastic golden cross dari bawah sekali, area jenuh jual.
MACD histogram mulai menaik.
S : 5200... 5150. R : 5450... 5500.


Berikut tabel support dan resistent :