DISCLAIMER

“Berinvestasi di pasar saham akan menyikapi hubungan Anda yang sebenarnya dengan uang. Ini adalah Guru yang keras, dingin, lincah dan kejam dari Karakter manusia. Setiap Ketamakan yang anda tunjukan, dengan cepat akan dikoreksi oleh kerugian dalam pasar. Setiap keraguan dengan cepat akan dihancurkan oleh Hilangnya kesempatan. Setiap kesalahan dalam penilaian akan dengan cepat diperbesar kerugian. Disiplin dan kemampuan memprediksi merupakan kunci permainan ini” (Peter Spann)

Segala tulisan di blog ini bukan menganjurkan untuk membeli/menjual saham Anda, Semua keputusan ada di tangan Anda karena itu berhati-hati'lah karena berinvestasi di Pasar Saham mengandung Resiko Kerugian.

Live Indeks


Live World Indices are Powered by Forexpros - The Leading Financial Portal.

Rabu, 04 Agustus 2010

IHSG terpuruk pertama kali dalam 2 bulan terakhir :

Salam winner :
Trading harus mengikuti mood yang baik. Medan magnit positif akan selalu mengelilingi kita sehingga kita selalu berpikiran positif.
Bagi yang IHSG turun tetapi kemarin bisa tersenyum-senyum tentu saja mereka yang telah siap untuk mengantisipasi segala cuaca.
Bagi yang belum siap, lebih baik menyalakan lilin daripada menggerutu listrik yang padam. (Anggun Trader).


IHSG ditutup pada level 2973.656, turun 85.323 points (-2.79%), dengan value transaksi 5.2 Trilyun, dimana Asing Net Sell sebesar 590 Milyard.
Saham top value yang naik :
LPKR, ENRG, BIPI, BWPT, AKRA.
Saham top value yang turun :
ASII, BBRI, INCO, BMRI, INDF, TLKM, ADRO, SMGR, BBCA, BUMI, ANTM, UNTR, PGAS, TINS, PTBA, BDMN, INTP, INKP, BJBR, BBNI, KLBF, INDY, BBTM, UNVR, GJTL, GGRM, LSIP, BSDE, JSMR.

Saham-saham yang Asing net buy :
BLTA, LPKR, ANTM, RALS, ADHI, KLBF, BTEL, AKRA, BWPT, TINS, BUMI, BJBR, BBTN, KIJA, BSDE, CTRA, TLKM, ENRG-W, PNLF, ENRG, LSIP, INDY, BBKP, BDMN, ARNA, TSPC, UNSP, JSMR, BBCA, GGRM, AALI, BYAN, CPIN.
Saham-saham yang Asing net sell :
INDF, ELTY, BMRI, SMGR, ADRO, ASII, BKSL, SMRA, PGAS, DOID, JPFA, PNBN, ASRI, INCO, PTBA, UNTR, BRPT, SMCB, ISAT, BNGA, EXCL, INTP, UNVR, BBRI, BBNI, ITMG, MIRA, INKP, CTRS, MYOR.

Berikut table sektoral : Tampak semua sector turun semua.


Tip Trading buat hari Rabu, 4 Agustus 2010 :
1. Seminggu lagi kita akan memasuki bulan Ramadhan (Bulan Puasa), dan biasanya Bursa mulai sepi dan cenderung menurun.
2. IHSG selama 18 candle terakhir naik berturut-turut tanpa ada koreksi yang berarti, maka Selasa kemarin tumbang dengan penurunan yang paling dalam (Hampir 3%) di bandingkan dengan Asia Pasifix.
3. Banyak alasan yang dibuat-buat antara lain :
a. Data infalsi yang tinggi.
b. Adanya ide dari Gubernur B.I. untuk Redenominasi Rupiah.
c. Keluarnya riset dari Citi group yang mengatakan bahwa saham-saham Asia sudah tertalu tinggi, bahkan adanya peningkatan Laporan Keuangan Semester I tahun 2010 yang bagus, namun Semester II tetap akan melambat.
4. Chart IHSG yang hari ini tidak ada perubahan dari chart IHSG kemarin, tertapi lihatlah :
a. IHSG telah memotong garis vertical di hari Senin.
b. IHSG dengan candle yang panjang telah memotong garis horizontal di level 2996.
c. Sehingga secara chartis IHSG mulai berbahaya.
5. Bagaimana kita menyikapinya :
a. Lihat pagi ini apakah Rupiah masih menguat tidak terhadap dollar? Apabila masih menguat dibawah 9000, berarti Asing hanya mengantisipasi keadaan, dan uangnya belum dibawa pulang keluar negeri. Tetapi bila USD sudah diatas 9000, berarti capital mulai out flow.
b. Perhatikan apakah Asing masih agresif jualan atau tidak? Kenapa saya cenderung mengikuti jejak Asing? karena yang menaikan atau yang menurunkan harga saham itu mayoritas Asing kok... Asing menguasai 65% saham IHSG.Kalau Asing agresif jualan, maka hindari saham-saham yang asing agresif jualan seperti BMRI, BBRI, INDF, dlsb.
c. Hindari dahulu saham-saham perbankan, karena saham-saham banking yang hari Senin kuat, akhirnya tumbang juga seperti BBCA, BBTN, BJBR, kecuali BTPN dan PNBN yang masih ijo.
6. Harga minyak yang tembus 82 USD/barrel membuka peluang kepada saham-saham sector mining untuk menguat.
7. Saham INCO kemarin Asing masih kuat mengumpulkan, so masih boleh perhatikan saham tersebut.
8. Bagi trader yang sudah mahir, selalu ada kesempatan, tidak semua saham yang turun, buktinya saham ENRG dan BIPI yang naik kencang. Tentu saja bagi yang kurang menguasai TA, trading saat ini sudah sangat beresiko, sebaiknya tunggu sampai badai hujan mereda terlebih dahulu.
9. Selain dan selebihnya mulai waspada dan rampingkan kembali portofolio Anda.

Perhatikan saham-saham yang "Out of Bolinger band", karena dalam waktu 1-2 hari akan cepat kembali masuk dalam bolinger band'nya.
Jangan dulu masuk sebelum ada tanda-tanda reversal.
Saham-saham yang out of bolinger band saat ini adalah :
SMGR, BMRI, BDMN, UNVR, ISAT, RALS.

Berikut level support kuat dan menarik pada saham-saham perbankan papan atas :
BBRI ; 8150
BMRI : 5100.
BBCA : 5250.
BDMN : 4850.

IHSG :
Kemarin penurunan tepat pada fibo 50% sekitar 2972,
Saat ini kita berharap mudah2an IHSG tidak melewati fibo 61.8% di level 2942.
Apabila masih turun, maka tidak lebih turun dari level 2899 (MA50),
dan Pertahanan terakhir adalah fibo 100% dilevel 2846.
Parabolic SAR mulai bearish. Stochastic Down trend tajam.
MACD death cross, dengan histogram mulai pada area negatif.
S : 2942... 2899, R : 2996... 3024.

BWPT :
Sepertinya ada sesuatu yang menarik di BWPT.
IHSG berdarah, kok BWPT ijo kuat.
Saat ini mencoba menmbus 810 (highest),
dan bila tembus 810 berpeluang menuju ke 850-900.
S : 770, R : 810.

INCO : INCO di tutup lemah 0.6% di 4350
masih ada gap yg belum di tutup di 4200-4225
INCO masih berada di dalam channel uptrendnya..
RSI dan stoch mulai berbalik arah..
Harga nikel masih 21000an, Inco masih menarik dari valuasinya
apalagi kinerja q2nya sangat bagus..
Buy on Weakness menjadi pilihan, khususnya setelah menutup gap
Support 4275.. 4200.. 4100
Resist 4425... 4500.. 4600

ENRG : ENRG di tutup menguat 6.8% di 110
RSI dan Stoch mulai uptrend
mulai terjadi reversal trend, akan tetapi hati2 bila 106nya tembus ke bawah
maka downtrendnya terbentuk kembali..
Support 106.. 101..
Resist 116.. 120

ADRO : ADRO di tutup melemah 1.2% di 2025
saham ini masih aman untuk di trading tiktok 1-2 poin selama masih di atas 2000
Trading range ada di 2000-2075.. ingat untuk selalu buy on weakness n support
apabila 2000 jebol dengan volume besar, siap2 kabur dan Cut loss
RSI n stoch mulai downtrend
Support 2000.. 1950
Resist 2075.. 2150



PNBN : PNBN di tutup menguat 1% di 1060
PNBN merupakan saham defensif di saat indeks turun dalam
Stoch n rsi mulai uptrend kembali..
trading range PNBN masih dalam box di 1000-1100
trading idea beli di dekat2 box bawah.. atau beli begitu breakout box atas
Support 1030.. 1000
Resist 1100... 1150


Berikut tabel support dan resisten :