Salam winner,
IHSG ditutup pada level 2696.780, naik 182.661 point (+7.27%), dengan total value 6.7 Trilyun, dimana Asing Net Buy sebesar 413 Milyard.
Dow :9,974.45 turun -69.30 (-0.69%)
Nasdaq :2,195.88 turun -15.07 (-0.68%)
Nikel :21275(bid)/ 21375, naik +130
Timah :17600(bid)/ 17700(offer) naik +55
CPO :RM 2452 (USD. 736), naik 16
Hari Rabu ini banyak kejutan, karena :
1. IHSG tampil beda dengan kenaikan 7,27% (182 point), sungguh luar biasa, sehingga secara batang candle boleh dikatakan hutang 3 hari dibayar 1 hari.
2. Saham GGRM menciptakan all time new high tertinggi di harga 38.150, dengan value 589 Milyard.
3. Saham SMGR selama ini terkenal dengan saham yang kurang atraktif tetapi sangat defensive, kini memperlihatkan keperkasaannya dengan menciptkan all time new high tertinggi di harga 9000 dengan value transaksi sebesar 490 Milyard.
4. Yang paling mengejutkan dan spectakuler tentu saja saham B-7, dimana :
a. BUMI, close 2050 (+19.88%).
b. ENRG, close 114 (+52%) bahkan sampai AR kanan.
c. UNSP, close 350 (+29.63%).
d. ELTY, close 142 (+19.33%).
e. BNBR, close 64 (+23.08%).
f. DEWA, close 83 (+38.33%).
g. BTEL, close 144 (+9.92%).
Mencoba membaca alam pikiran Bandar tentang IHSG hari Rabu ini :
1. Seperti yang kita ketahui bahwa pada tanggal 9 April 2010 IHSG menciptakan record tertinggi di angka 2996, namun Bursa naik dengan tanpa volume, sehingga sulit tentunya bagi Bozz untuk menarik terus IHSG.
2. Harga-harga saham cenderung sudah mahal, dan sudah tidak atraktif lagi.
3. Akhirnya Bozz mencoba menekan harga-harga saham dengan 3 hari berturut-turut pada tanggal 5,6,7 mei 2010, kemudian diberi kesempatan untuk melakukan pull back selama 4 hari, setelah itu bozz kembali menghajar IHSG selama 5 hari berturut turut, sehingga IHSG telah turun mencapai angka terendah di 2502.
4. Senjata terakhir selama 2 hari terakhir adalah merontokan saham saham B-7, dengan pola pikiran sbb :
a. Saham-saham B-7 harus selamanya atractif dan super liquid (sesuai dengan konsep sang Maestro), beberapa waktu terakhir ini semua saham B-7 hampir ditinggalkan oleh sejuta umatnya, maka Bozz menghajar saham ini sampai hampir minus 20-40% dalam 2 hari.
b. Tentu saja ini akan membuat para trader kocar-kacir Cut Loss, dan memang ini sengaja diciptakan oleh bozz.
c. Setelah itu keesokan hari’nya bozz kembali mengangkat setinggi-tingginya saham B-7 ini, sehingga terciptalah kerugian buat yang cut loss kemarin, dan keuntungan yang luar biasa buat yang ambil di hari kemarin.
5. Yang menarik dibahas adalah saham ENRG :
a. Saham ini turun terendah sampai di harga 67, dengan harga disekitar situ, PBV hanya 0,5x.
b. Tingkat hutang pasca Right issue menjadi menurun dari 3.2x menjadi 0.5x.
c. Bandar menurunkan harga ENRG supaya terjadi super liquid dan atraktif lagi, karena sudah banyak ditinggalkan pemainnya.
d. Timbul pertanyaan apakah dengan kenaikan ENRG sebesar 52% dalam 1 hari ini merupakan super bullish untuk ENRG ?
Jawabnya : tentu saja tidak, karena sepanjang ENRG tidak mampu melewati angka 185 belum aman buat ENRG, karena Right Isue di harga 185 tentu saja harus dilewati dahulu.
Kejadian kenaikan ENRG kali ini persis seperti kenaikan ENRG pada tanggal 6 April 2010, dimana sebuah sekuritas Asing mengangkat saham ENRG dari 138 sampai tertinggi 167, dan itu hanya terjadi 1 hari saja, keesokan harinya turun terus menerus melandai pelan-pelan, bahkan sampai ke level 67.
e. Apakah sejarah akan terulang lagi? Tetap waspada dan disiplin tentunya.
6. Bagaimana Arah IHSG selanjutnya ?
Tentu saja Para Analis hanya bisa meramal-ramal kemana arah gerakan Bandar, baik dengan menggunakan TA, Psikologie Trading, Bandarmologie, yang jelas hanya sang Bozz dan Tuhan YME yang maha tahu. (Namanya Peramal/analis hanya bisa benar kalau sudah terjadi... he3..)
7. Tetap pegang saham berfundamental dan unggulan terutama BUMN, Astra group, dan Sektor semen, jangan lupa sambil makan daging ayamnya. he3..
Pengalaman mahal telah tejadi berulang kali, oleh karena itu Tetap semangat dan Displin.
Happy trading for all.
IHSG :
Candle kembali masuk dalam bolinger band.
Stochastic golden cross, MACD histogram menaik.
Close berhasil diatas MA5 dan MA200, sedangkan MA50 death cross MA20.
IHSG masih akan memasuki masa konsolidasi dengan volalitas tinggi.
Candle berhasil naik kembali dalam garis up trend biru,
namun belum berhasil break out dari garis falling wedge (merah).
Bila IHSG tidak turun dari 2672 dan low'nya naik setiap hari,
maka IHSG akan masuk dalam fase bullish kembali.
S : 2672... 2627, R : 2751... 2800.
ASII :
Saham Blue chips ini sudah mirip sekali dengan gorengan aja,
namun permainannya cukup sopan dan mudah diikuti.
Close diatas MA5 dan MA200, MA50 death cross MA20.
Candle berhasil break out dari falling wedge.
Stochastic Golden cross.
MACD Histogram menaik.
Ada gap di 41.000-41.250.
Tembus 41.100, maka tidak berat menuju 42.000.
S : 38.900... 38.200. Pivot 41.100, R : 42.000... 42.800.
BUMI :
Beberapa kali BUMI bertahan di harga support kuat 2050,
Namun 2 hari yang lalu angka 2050 dijebolkan.
Tugas BUMI saat ini harus mampu kembali bertahan diatas 2050.
Ada gap terdekat 2150-2200.
close berhasil diatas MA5.
Stochastic golden cross, MACD reversal histogram menaik.
S : 1930. Pivot 2050, R : 2150... 2200.
SMGR :
Saham yang saat ini masih bullish selain GGRM
Berulang kali saya posting SMGR saham FA bagus.
MA5 golden cross MA20 dan MA50, sedangkan MA200 berada jauh dibawah.
sehingga close >MA5 > MA20 > MA50 > MA200
(jarang ada formasi MA seperti ini selain GGRM).
S : 8500... 8400, R : 9100... 9150.
ITMG :
Apabila Anda termasuk percaya bahwa gap akan tertutup,
maka ITMG menyediakan 4 buah gap untuk anda.
1. gap 32.600-33.350.
2. 36.550-36.850
3. 38.150-38.600.
4. 39.300-39.800.
open = low, high = close.
Long white candle.
Stochastic golden cross, MACD nampak mulai reversal, histogram menaik.
S : 32.100... R : 34.300... 35.000.
ENRG :
Ada gap di 123-125.
Stochastic golden cross.
MACD Histogram reversal, histogram menaik.
Saham ini kondisi long term bearish, mid term bearish, short term bearish.
Bila berhasil tembus diatas 135, maka akan berkonsolidasi disekitar 125-140 kembali.
S : 106... 100, R : 125... 134
Berikut tabel support dan resistent :