DISCLAIMER

“Berinvestasi di pasar saham akan menyikapi hubungan Anda yang sebenarnya dengan uang. Ini adalah Guru yang keras, dingin, lincah dan kejam dari Karakter manusia. Setiap Ketamakan yang anda tunjukan, dengan cepat akan dikoreksi oleh kerugian dalam pasar. Setiap keraguan dengan cepat akan dihancurkan oleh Hilangnya kesempatan. Setiap kesalahan dalam penilaian akan dengan cepat diperbesar kerugian. Disiplin dan kemampuan memprediksi merupakan kunci permainan ini” (Peter Spann)

Segala tulisan di blog ini bukan menganjurkan untuk membeli/menjual saham Anda, Semua keputusan ada di tangan Anda karena itu berhati-hati'lah karena berinvestasi di Pasar Saham mengandung Resiko Kerugian.

Live Indeks


Live World Indices are Powered by Forexpros - The Leading Financial Portal.

Senin, 05 Juli 2010

Waspadai DOW telah berhasil Break New Low :

Salam winner,
"Kenyataan yang dilakukan oleh para trader di dunia adalah mereka tidak melakukan opini terhadap pasar, kemudian menunggu saat yang tepat untuk melakukan penyergapan" (James Roger).

IHSG ditutup pada level 2871.554, turun 2.594 (_0.09), dengan value transaksi sebesar 2.4 Trilyun dimana Asing Net sell sebesar 198 Milyard.
Saham top value yang naik :
INDF, BBRI, ADRO, LPKR, INCO, SMSM, MIRA, INTP, SMGR, INDY, JSMR, PTBA, ANTM, CPIN.
Sedangkan saham top value yang turun adalah :
ASII, TLKM, PGAS, BMRI, AALI, PKPK, BBNI, BBCA, KLBF.

Dow : 9,686.48 turun -46.05 (-0.47%)
Nasdaq : 2,091.79 turun -9.57 (-0.46%)
Nikel : 18860(bid)/ 18960(offer), turun -90 USD.
Timah : 17300(bid)/ 17400(offer), naik +390
CPO : RM 2335 (USD. 728), turun -11

Tip Trading :
1. Hari Jumat kemarin dow ditutup pada 9686, ini berarti Dow sudah confirm break down dari support kuatnya 9750, oleh karena itu maka sepanjang Dow tidak bisa kembali diatas 9750-9800, maka cukup berbahaya buat Dow dan akan membentuk New low-new low kembali.
2. Harga minyak yang tembus di level 72, ini juga memberikan signal yang kurang baik untuk bursa.
3. Asing kembali Net Sell terutama Jumat kemarin pada saham Astra Group (ASII, AALI, UNTR), dengan cukup agresif pula.
4. Info bahwa Pemerintah telah menyetujui saham BMRI dan BBNI untuk mengadakan Right Isue, membuat saham kedua bank tersebut terkoreksi.
5. Yang menjadi persoalan adalah apakah IHSG akan sanggup tampil anomaly dengan kondisi Dow yang break new low ini ? Faktor inilah yang paling perlu kita perhatikan, dan kembali kita harus mewaspadai, karena mendung sudah terlihat dan hujan besar bisa saja tiba-tiba turun dengan lebat.


IHSG :
Kemarin IHSG turun tertahan oleh MA20.
Selanjutnya IHSG selalu diatas MA20 ?
Bila tidak berhasil, maka IHSG akan berpeluang kemunju MA50 di level 2834.
Stochastic down trend dan MACD mulai down trend pula.
S : 2844... 2834... R : 2901... 2912

SMGR :
Saham ini masih bertahan pada formasi bullish sempurna.
Close >MA5 > MA20 >MA50, namun close jauh diatas MA5,
sehingga khawatir adanya aksi profit taking sesaat.
Stochastic dan MACD up trend,
S : 8700... 8550, R : 9000... 9050.

INTP :
Close > MA5> MA20 > MA50 > MA200.
Saham ini formasi perfect bullish.
Close jauh diatas MA5 berpeluang adanya profit taking dulu.
Stochastic memberikan signal golden cross.
S : 15.850... 15.750, R : 16.500... 16.800.

ADRO :
Saham ini dipertahankan bandar agar tidak turun jauh dibawah 2000.
Tetapi 2000 saat ini dibuat sbg resist kuat.
Oleh karena itu Pilihannya beli ketika resist 2000 ditembus dengan value yang besar.
Atau BOW dilevel 1950.
S : 1950... Pivot 2000, R : 2025... 2050... 2075

PTBA :
Saham ini masih dalam proses akumulasi.
Tembus 17.300 berpluang menuju 77.600 kembali.
Sangat bagus bila berhasil close diatas 17000.
S : 16.500, R : 17.300.

INDF :
Bagi yang mempunyai barang masih boleh hold dan
let the profit run, namun yang belum mempunyai barang,
kenaikan sudah mulai terbatas.
Support kuat saat ini adalah 4200.
Close jauh diatas MA5 berpeluang aksi profit taking.
S : 4325... 4225. R : 4500... 4550.

JSMR :
Saham ini termasuk saham defensif.
Formasi MA perfect bullsih.
Scohastic memperlihatkan gejala golden cross.
S : 2000... 2050... R : 2150... 2200
BOW.

Berikut tabel support dan resistent :